KAA Diharapkan Berdampak Jangka Panjang Bagi Pariwisata

Jadwal Pelatihan Pariwisata 2015

KAAPara pelaku industri pariwisata yang tergabung dalam ASITA berharap acara Peringatan ke-60 Tahun Konferensi Asia Afrika (KAA) berdampak positif hingga jangka panjang bagi sektor pariwisata Indonesia.”Kami sangat berharap ini menjadi ajang promosi pariwisata kita tapi bukan hanya sesaat ketika pelaksanaannya tapi jangka panjang sampai bertahun-tahun mendatang,” kata Ketua asosiasi tour dan biro perjalanan seluruh Indonesia ASITA wilayah Yogyakarta, Edwin Ismedi Himna, ketika dihubungi dari Jakarta, Selasa.Ia mengatakan, ribuan delegasi yang hadir dalam pelaksanaan KAA di Bandung maupun Jakarta pada 19-24 April 2015 diharapkan akan mengingat Indonesia sebagai negara yang kaya dengan destinasi wisata favorit sehingga mereka akan kembali lagi sebagai turis bahkan turut mempromosikan Indonesia di negaranya.KAA kata Edwin sekaligus untuk mendongkrak kinerja subsektor Meeting Incentive Conference and Exhibition (MICE) dimana dua kota itu yakni Jakarta dan Bandung merupakan surga MICE yang paling potensial di Indonesia.

“Yang jelas bahwa KAA harus bisa menjadi ajang promosi pariwisata Indonesia di dunia internasional sehingga bisa membuktikan bahwa Indonesia merupakan destinasi yang aman untuk dikunjungi,” katanya.

Oleh karena itu, ia meminta semua pihak agar mendukung acara itu terlaksana dengan lancar hingga rampung.

“Ini penting agar bisa memberikan kesan yang baik kepada mereka,” katanya.

Pihaknya juga meminta pemerintah khususnya penyelenggara acara KAA untuk selalu menyelipkan promosi pariwisata kepada para delegasi yang hadir dalam setiap acara dan kesempatan.

“Dengan begitu, efek jangka panjang bagi industri pariwisata kita bisa semakin dirasakan,” katanya. (an

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

nineteen + two =