Pelatihan Fotografi

Dalam kehidupan sehari-hari kita sering mendapatkan momen-momen yang indah, bahagia dan lainnya. Tentu saja ketika momen itu trjadi, kita ingin mengabadikannya dalam bentuk foto atau video. Apalagi terkadang kita membagikan atau share moment tersebut ke media sosial. Akan tetapi ada kalanya hasil foto atau video kita tidak maksimal, sehingga hasil foto tidak begitu menampakkan kebahagiaan yang terjadi. Karena pada dasarnya suatu foto memiliki pesan-pesan yang disampaikan melalui gambar yang ada pada foto tersebut. Oleh karena itu memiliki dasar-dasar pengetahuan tentang fotografi merupakan hal yang penting supaya hasil foto kita bagus, sesuai dan mampu menyampaikan pesan-pesan di dalamnya dengan baik.

Dan siapapun pasti senang ketika melihat foto yang bening, tajam, dan komposisinya enak dilihat. Banyak yang berpikir bahwa mengganti kamera dengan kamera DSLR (Digital Single Lens Reflex) adalah solusi untuk memperoleh foto yang baik.

Namun, dalam waktu cepat Anda pasti langsung sadar bahwa memotret dengan kamera profesional bukanlah jaminan bagi Anda, bisa menghasilkan foto yang kualitasnya juga profesional. Fotografer butuh dasar-dasar ilmu fotografi yang cukup agar kamera yang dibeli dapat dioperasikan dengan maksimal.

Anda ingin tambah wawasan fotografi Anda? Mari bergabung dalam “Pelatihan Teknik Fotografi Profesional”.

Tak hanya teknik pemotretan, peserta juga akan belajar tentang cara menyunting atau mengolah foto sehingga siap digunakan untuk berbagai keperluan.

Untuk informasi kerjasama serta Pelatihan Day Care dapat menghubungi Admin Kami di nomer 0812-1501-7910

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

3 × two =